Koleksi sandal cantik Flannery memang patut diburu. Kali ini, brand fashion yang berpusat di Bandung itu menghadirkan koleksi selop yang bisa membuat penampilan fashionista kian terlihat modis. Aneka model dan warna selop pun siap dipilih sebagai koleksi yang terbaik.
Flannery menghadirkan dua jenis selop cantik yang bisa dipilih, yakni selop tertutup dan selop yang terbuka pada bagian ujung. Tentu, keduanya tampil dengan desain-desain cantik dan menarik. “Baik selop model tertutup maupun terbuka, kami hadirkan dalam model yang up to date,” ujar Manajer Flannery, Cecep Andry Nugraha.
Untuk model selop tertutup, ada banyak ragam pilihannya, yakni tipe Olla yang terdiri dari 5 macam model dan tipe Ordelia yang terdiri dari 3 jenis model. “Untuk model Ordelian ada ciri khas aksen pita pada bagian atas selop,” terang Cecep. Sedangkan untuk model Olla, aksesoris yang ditampilkan lebih bervariasi. Misalnya hiasan pita kecil pada Olla 04 atau pun hiasan berupa strap (pengait) dari logam pada Olla 3.
Sedangkan untuk koleksi selop terbuka, tersedia tipe Mona dan Raisha. Tipe Mona hadir dengan aksen renda pada kain penutup selop. Sedangkan Raisha, hadir dalam warna-warna cerah menggoda. “Untuk Raisha tersedia juga model selop yang menggunakan sling back,” kata Cecep.
Untuk harga yang dipatok pun bervariasi. Tipe Raisha dan Mona, dibandrol dengan harga Rp. 169 ribu per pasang. Sedangkan Olla dan Ordelian dibandrol dengan harga Rp. 179 ribu per pasang.
Bagi yang tertarik untuk melihat koleksi Flannery secara langsung, bisa datang ke outletnya di Jalan Cihampelas No. 119 Bandung. Mulai pukul 09.00-21.00 WIB, pada hari Senin-Jumat, atau telepon ke 022-2042816. Atau bisa juga memesannya via online dengan meng-klik www.flanneryshoes.com mulai pukul 09.00-17.00 WIB. Khusus hari Jumat, pemesanan via on line libur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar